"ALLAHUMMA INII A'UUDZUBIKA MINAL KHUBUTSI WAL KHOBAA-ITS"
Artinya :
"Ya Allah Sesungguhnya aku berlindung kepada-Mu dari penyakit dan kotoran"
Keterangan :
Doa ketika masuk ke WC diatas merupakan hadits Nabi Muhammad yang diriwayatkan oleh Bukhori dan Muslim datang dari sahabat Rasululallah yang bernama Anas ra. Menurut sahabat Anas ra. bahwasannya Rasulullah setiap akan masuk ke WC beliau membaca : "ALLAHUMMA INII A'UUDZUBIKA MINAL KHUBUTSI WAL KHOBAA-ITS"
Pada saat didalam WC atau pada saat buang air sebaiknya tidak berbicara atau tidak membaca bacaan apapun. Baik itu buang air di tempat yang tertutup maupun buang air ditempat yang terbuka, kecuali bila ada sesuatu yang harus dibicarakan dan pembicaraan itu sekiranya tidak dapat ditunda lagi di lain waktu larangan ini sebagaimana hadits yang diterima dari Umar ra. Ia berkata : "MARRO ROJULUN BINNABIYYI SHALLALLOOHU 'ALAIHI WASALLAM WA HUWA YA BUULU FASALLAMA 'ALAIHI FALAM YARUDDA 'ALAIH"
Artinya :
'Seorang laki-laki melewati Nabi Muhammad sedangkan NabiMuhammad ketika itu sedang buang air kecil. orang itu lalu memberi salam kepadanya, maka Nabi Muhammad menjawab salamnya" (HR. Muslim)